BN Online, Makassar - Siswa UPT SPF SDN Mangkura V berhasil meraih juara 1 lomba pidato bahasa Inggris tingkat SD se-Kota Makassar tahun 2023 pada event Al-Izhar Cendekia Fair & Cempetition (AIZ-FC) yang diselenggarakan dari tanggal 13 hingga 19 Februari 2023 .
Kecil-kecil cabe rawit, sang Juara Muhammad Neil merupakan siswa kelas 3 berhasil mengungguli seluruh pesaingnya yang sebagian besar duduk di bangku kelas tinggi.
Tujuan utama keikutsertaan SDN Mangkura V pada event tersebut adalah untuk membangun mental kreatifitas siswa dan sebagai ajang untuk mengeksplor bakat dan minat siswa.
Adapun juara itu adalah bonus. Keberhasilan dalam meraih juara pada acara tersebut berkat adanya keseriusan Kepala Sekolah dan guru yang berkolaborasi dengan siswa sebagai pendukung sistem dalam melakukan bimbingan dan pendampingan kepada siswa.
Pada event ini pula SDN Mangkura V mengutus beberapa siswa pada cabang lomba cerdas cermat, lomba tari, lomba tahfidz, lomba mobile legend dan futsal
“Namun kemenangan di cabang tersebut masih tertunda,” ungkap Baharuddin selaku koordinator lomba di SDN Mangkura V
Sementara itu Kepala UPT SPF SDN Mangkura V, Hj Kamisa S.Pd, M.Pd mengatakan, semakin sering siswa dilibatkan pada ajang kreatifitas akan memberikan dampak positif terhadap motivasi belajar mereka,” ucapnya.
“Dan akan terbentuk mental juara serta menstimulus para tenaga pendidik untuk mengajar dengan penuh kreatifitas,” kata Hj Kamisa. (**)
Editor : Nasution